Pesan Kasrem 081/DSJ Saat Menutup Lattis Yonif 511

    Pesan Kasrem 081/DSJ Saat Menutup Lattis Yonif 511

    BLITAR - Setelah berlangsung selama kurang lebih satu minggu, siang ini Latihan Taktis (Lattis) Yonif 511/DY dinyatakan telah selesai dilaksanakan.

    Sebelum menutup gelaran Lattis tersebut, Kasrem 081/DSJ, Letkol Arh Hany Mahmudhi, S.E. selaku Wakil Komandan Latihan (Wadanlat) tampak terlebih dulu memberikan berbagai arahannya.

    Mengawali arahannya, Kasrem menyampaikan ucapan terimakasihnya atas terselenggaranya latihan tersebut yang dapat berjalan dengan baik dan aman.

    "Kepada penyelenggara, pendukung dan pelaku, saya ucapkan terimakasih atas semangat dan keseriusannya dalam melaksanakan latihan, " tuturnya di Lapangan Dusun Karanganyar, Desa Modangan, Kec. Nglegok, Kab. Blitar, Minggu (22/11/2020).

    Dikatakannya, jika latihan yang baru selesai dilaksanakan itu merupakan latihan puncak tingkat Batalyon.

    Untuk itu ia berharap, latihan tersebut juga dapat dimanfaatkan untuk mendukung kesiapan satuan Yonif 511/DY yang akan melaksanakan tugas sebagai Satgas Pengamanan Perbatasan di Kalimantan Utara.

    Terkait berbagai hal yang telah dikoreksi oleh para pelatih dan penyelenggara, Kasrem berharap hal tersebut dapat dijadikan pedoman dalam pelaksanaan tugas ke depannya.

    Terakhir sebelum menutup secara resmi latihan tersebut, ia berpesan untuk tetap menjaga kesehatan, moril dan tetap semangat untuk menghadapi berbagai tantangan tugas yang tidak semakin mudah.(tn)

    Yonif 511/DY Blitar
    Sumartono

    Sumartono

    Artikel Sebelumnya

    Makroni Pemuda Desa Karangsono Geluti Usaha...

    Artikel Berikutnya

    Pansus V DPRD Kabupaten Blitar: Tukar Menukar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Sudah Saatnya Pemerintah Membangun Koperasi Indonesia Inc., Sebuah Solusi untuk Kesejahteraan Bangsa
    Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden RI Setelah Kunjungan Kerja di Mesir dan Ikuti Rapat Terbatas Dengan Presiden
    Polri Lakukan Pelatihan Gabungan Ambulans Udara, Tingkatkan Pelayanan Darurat Saat Nataru
    Panglima TNI Terima Audiensi Siswa-Siswi SMA Taruna Nusantara
    Lanud Sultan Hasanuddin Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Maros

    Ikuti Kami