BLITAR - Danrem 081/DSJ Madiun Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si bersama Komandan Kodim 0808/Blitar Letkol Inf Didin Nasruddin Darsono, S.Sos., M.Han, menggelar Bakti Sosial (Baksos) kepada warga masyarakat yang terdampak wabah virus Corona atau Covid-19.
Baksos yang bertajuk "BAKSOS MERAH PUTIH KOREM 081/DSJ DI WILAYAH BLITAR" ini diserahkan kepada warga masyarakat yang bertempat tinggal di daerah pegunungan dan bekerja sama dengan Komunitas Trail yang bertempat di Wilayah Kecamatan Doko Kabupaten Blitar, Kamis ( 12/08/2021 ).
Kegiatan bantuan sosial tersebut, turut dihadiri oleh Kapolres Blitar AKBP Aditya Panji Anom, S.I.K, Danyonif 511/DY Letkol Inf Wakhid bersama Forkopimcam Doko dan Veteran.
Sebelum pemberangkatan pemberian bantuan sosial ke warga masyarakat yang berada di pegunungan, terlebih dahulu dilakukan penyerahan bantuan sosial secara simbolis oleh Danrem 081/ DSJ, kepada warga masyarakat yang berhak menerima bantuan dan di dampingi oleh Kapolres Blitar Dandim 0808/Blitar dan Danyonif 511/DY.
Dengan menggandeng Komunitas Trail "Baksos Merah Putih Korem 081/DSJ" menyalurkan bantuan Sembako kepada warga masyarakat yang berada di pelosok yang kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19, dengan tetap memperhatikan Physical Distancing serta protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh Pemerintah.
Adapun jumlah paket Sembako yang disiapkan Korem 081/DSJ di Kabupaten dan Kota Blitar sebanyak 4 ton.
"Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Waris Ari Nugroho, S.E., M.Si, dan seluruh Jajaran TNI AD yang berada di wilayah Korem 081/ DSJ, ingin berbagi kepada warga masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19, " katanya.
Danrem 081/DSJ juga berharap bantuan sosial yang disalurkan dalam Bakti Sosial Merah Putih Korem 081/DSJ kepada warga masyarakat yang berada di daerah pegunungan ini, setidaknya dapat meringankan beban mereka dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari.
"Terlebih dalam pendistribusiannya, kami melibatkan Komunitas Trail, serta di dampingi oleh para Babinsa yang berada di wilayah Blitar, sehingga bantuan sosial tersebut diharapkan bisa tepat sasaran hingga ke warga masyarakat yang berada di pelosok pelosok daerah yang sulit dijangkau, " pungkasnya.