Danlanud Abdul Rachman Saleh Laksanakan Serbuan Vaksinasi di Blitar

    Danlanud Abdul Rachman Saleh Laksanakan Serbuan Vaksinasi di Blitar
    Serbuan vaksinasi di Blitar libatkan 3 pilar

    BLITAR - Komandan Pangkalan Angkatan Udara (Lanud) Abdul Rachman Saleh bekerja sama dengan TNI-Polri dan Pemerintah Daerah (Pemda) Blitar laksanakan Serbuan Vaksin. 

    Acara ini berlangsung di Pos Angkatan Udara (AU) Desa Ponggok, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, Kamis (15/07/2021). 

    Hal ini dalam rangka memperingati Hari Bakti TNI Angkatan Udara Tahun 2021, sekaligus wujud kepedulian pada masyarakat yang belum tervaksinasi covid-19.

    Nampak hadir dalam acara tersebut, Komandan Lanud Abdul Rachman Saleh Marsekal Pertama (Marsma)TNI, Zulfahmi, didampingi Wakil Bupati Blitar, Forkompimda dan sejumlah OPD. 

    Masyarakat Desa Ponggok dan sekitarnya sangat antusias sekali mengikuti vaksinasi covid-19. Ini terlihat dari para pendaftar yang sejak pagi telah antre di Lapangan Pos AU Ponggok. 

    Menurut Komandan Lanud Abdul Rachman Saleh Marsekal Pertama (Marsma) TNI, Zulfahmi, menyampaikan program vaksinasi merupakan program Pemerintah dibantu TNI-Polri untuk masyarakat yang belum tervaksin. Target per hari sekitar 400.000 vaksin. 

    "Tujuannya agar terbentuk Herd Immunity. Pada saat ini dlaksanakan di Ponggok sebagai satuan terkecil Lanud Abdul Rachman Saleh di Blitar untuk membantu masyarakat Blitar sekaligus melihat aset Lanud Abdul Racman Saleh di Blitar, " jelas Marsma, Zulfahmi. 

    Sementara itu dalam keterangannya, Kepala Dinas Operasi Lanud Abdulrachman Saleh Kolonel Pnb Subhan, S.T., M.A.P yang didampingi Kasi Opslat Letkol Pnb, Yudi Bandung menyampaikan, serbuan Vaksinasi covid-19 jenis Sinovac tersebut dilaksanakan sehari penuh di Pos AU Ponggok dengan kuota sekitar 1000 vaksin. (***) 

    JATIM BLITAR
    Sumartono

    Sumartono

    Artikel Sebelumnya

    Makroni Pemuda Desa Karangsono Geluti Usaha...

    Artikel Berikutnya

    Kepala Desa Karangsono Lantik Pengurus RT...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden RI Setelah Kunjungan Kerja di Mesir dan Ikuti Rapat Terbatas Dengan Presiden
    Polri Lakukan Pelatihan Gabungan Ambulans Udara, Tingkatkan Pelayanan Darurat Saat Nataru
    Panglima TNI Terima Audiensi Siswa-Siswi SMA Taruna Nusantara
    Lanud Sultan Hasanuddin Gerak Cepat Bantu Korban Banjir di Maros
    Polda Jatim Lakukan Pengecekan Senpi dan Amunisi Anggota

    Ikuti Kami